Thursday, April 24, 2014

Kado

Bagi kalian pembaca blog ini bisa saya pastikan pernah menerima yang namanya kado. Entah itu waktu ulang tahun, sunat, lahiran, ataupun perayaan-perayaan lainnya. Gimana rasanya dapat kado? Asik ya pastinya? Begitupun saya yang selalu menerima kado dari sahabat-sahabat saya saat ulang tahun. Mereka pun juga mendapatkan kado dari saya ketika mereka ultah. Entah sejak kapan tradisi ini berlangsung tapi ini sungguh mengasikkan. Bagaimana capeknya mikir mau ngado apa, dimana carinya, dan ketika target membuka kado maka rasa puaslah yang ada dalam jiwa. Tak peduli seberapa mahal, tak peduli seberapa mewah, tak peduli cantik tidaknya bungkus kado tersebut, tetap saja diterima dan senyumnyalah yang ditunggu.

Tradisi yang saya lestarikan bersama sahabat-sahabat saya dimulai ketika mereka memberikan kado boneka Upin Ipin. Saya tak tahu kenapa mereka ngado saya boneka lucu tersebut. Atau memang karena saya lucu ya? Atau wajah saya baby face? Entahlah. Dilihat dari kadonya saya yakin itu tidak mahal. Tapi yang dipentingkan disini bukan mahal tidaknya sebuah kado, tetapi kebersamaan. Bagaimana kami bisa akrab sampai sekarang padahal kami teman satu SD. Biasanya teman SD itu paling susah bersatu tapi kami lain. Kami sampe sekarang masih tetep bersama dalam keakraban dan tradisi ngado ultah juga sebagai salah satu yang mempererat persahabatan kami.

salah satu kado dari sahabat-sahabat saya

Begitupun ketika saya di ceburin ke pantai sama kawan-kawan kelas B Pendidikan Sejarah 2012, itupun juga sebuah kado bagi saya. Menyenangkan walaupun akhirnya masuk angin karena cuma bawa 1 celana. Hahahaha..

Dulu saat saya ulang tahun ke 19 atau 20 kalau tidak salah, saya mendapat kado sempak dari mbak saya. Dia tahu apa yang saya butuhkan karena lihat jemuran saya yang banyak sempak bolong tergantung di siang bolong dan itu tidak mahal saudara-saudara. Kalau kalian lihat sempak-sempak yang ada di toko-toko, cukup dengan selembar uang bergambar Soekarno-Hatta, sudah bisa membawa 1 pulang bungkus sempak ber merk crocodile saat ini. Kalo jaman saya umur 19? Wah Soekarno-Hatta bisa bawa pulang 2 bungkus sempak crocodile. Mohon maaf untuk kado yang ini tidak bisa saya tampilkan gambarnya.

Mahal-murah, cantik-jelek, mewah-sederhananya sebuah kado, itu tetaplah kado. Hargai kado itu, rawat pemberian itu, simpan di tempat yang kering dan jangan terkena matahari langsung.

Dengan diberikannya kalian kado oleh orang-orang, maka itu pertanda kalian masih disayang dan diperhatikan.



Rv

No comments:

Post a Comment